Rabu, 25 Juli 2012

Cisco Ajak Developer Desain Aplikasi dan Layanan Linksys Smart Wi-Fi Router

   Beberapa waktu lalu Cisco mengumumkan terbentuknya Linksys® Developer Community, yakni sebuah program yang diadakan untuk para pengembang agar mereka dapat menciptakan aplikasi untuk Linksys Smart Wi-Fi Routers terbaru. Cisco juga mengumumkan bahwa mereka telah memiliki enam pengembang yang  telah menyokong komunitas tersebut dan mempublikasikan aplikasi yang dibuat untuk Linksys Smart Wi-Fi Routers.
   Komunitas baru tersebut merupakan bagian dari Cisco® Developer Network -- sebuah komunitas yang memiliki visi untuk menyatukan Cisco dengan para pengembang hardware dan software pihak ketiga sehingga dapat memberikan solusi-solusi interoperable bagi para pelanggan yang bergabung bersama. Cisco, perintishome networking, yang telah menjual lebih dari 70 juta router Linksys di seluruh dunia dan saat ini masih memimpin di next-generation connected home.


Linksys Smart Wi-Fi Routers memiliki sebuah arsitektur berbasis cloud yang dapat dimanfaatkan oleh para pengembang apabila mereka menciptakan aplikasi bagi perangkat elektronik konsumen manapun. Komunitas ini dibentuk untuk membuat pengembangan aplikasi sederhana dengan menggunakan software developer kit(SDK) yang mudah, pembelajaran yang cepat dan menggunakan sample code.
"Kami sedang berada di puncak transformasi yang luar biasa di rumah, di mana jaringan dapat memungkinkan terjadinya pengalaman-pengalam konsumen yang sebelumnya tak pernah dipikirkan mungkin terjadi.  Langit merupakan batas bagi para pengembang dengan adanya platform software terbaru yang kami miliki danLinksys Developer Community," kata Boon Ping Tang, Regional Sales Director, Asia, Cisco Home Networking Business Unit.  "Mulai dari pengalaman-pengalaman yang memungkinkan para konsumen untuk mengatur rumah mereka secara remote hingga ke solusi-solusi yang kompleks, dengan demikian para pengembang mendapatkan manfaat dengan menciptakan solusi-solusi bernilai tambah bagi konsumen."
Beberapa pengembang telah melakukan validasi pada platform Linksys Developer Community dengan menggunakan SDK dan peralatan dari Cisco untuk menyederhanakan dan mengekselerasi pengembangan aplikasinya. Hal ini telah menghasilkan enam aplikasi pertama  yang dikembangkan oleh Axentra Corporation, Fresh Consulting LLC, Gemini Solutions Inc., PacketVideo Corporation, Stratedge Adroitent J.V. dan Xoriant Corporation, di mana Anda dapat melihat reviewnya di sini.
Aplikasi-aplikasi yang dibuat di awal ini memungkinkan pengguna untuk mendapatkan pengalaman-pengalaman baru seperti one click device connectivity yang sederhana, access control dan media sharing. Aplikasi-aplikasi tersebut merupakan awal dari banyaknya pengalaman baru yang akan dialami dalam komunitas dengan menggunakan Linksys Smart Wi-Fi Router terbaru.

Sumber : jeruknipis

0 komentar:

Posting Komentar

 
;